oleh

Vittoria Farmer & Liam O’Brien Menangkan West Sumbawa AMNT Pro 2018

KMCNews, Sumbawa Barat – Seri Kualifikasi Kejuaraan dunia selancar World Surf League (WSL) West Sumbawa AMNT Pro berakhir, Rabu (12/9). Peselencar Vittoria Farmer & Liam O’Brien berhasil keluar sebagai juara.

Event kejuaraan dunia yang pertama kali berlangsung di Pantai Yoyo Kecamatan Sekongkang Sumbawa Barat ini, menjadi kenangan terindah bagi sejumlah atlit selancar dunia yang mengikuti seri Kualifikasi World Surf League tersebut.

“Ini adalah perjalanan yang akan saya ingat selamanya, ini sangat bagus untuk karir berselancar saya dan untuk kepercayaan diri saya, ombak berselancar disini sangat sempurna, saya merasa seperti memiliki begitu banyak waktu 25-30 menit bermain dengan ombak yang sempurna dan telah membantu meningkatkan kemampuan selancar saya. Saya sangat mencintai Indonesia dan saya sudah tidak sabar untuk kembali tahun depan untuk event seperti ini.”ujar Farmer seperti dilansir Media World Surf League, Rabu (12/9).

Tak hanya Farmer, Liam O’Brien juga memuji ombak Pantai Yoyo Sekongkang Sumbawa Barat, menurutnya Ombak Pantai Yoyo sangat menyenangkan.

Perasaan saya sangat gembira, saya sangat bersemangat datang kesini sudah mengikuti event ini dan berhasil menang, ombaknya sangat menyenangkan,” tandas O’Brien.

Peselancar lainnya, Kailani Johnson yang berhasil berada diposisi kedua, mengaku sangat menikmati event di Sumbawa Barat ini.

“Saya sangat menikmati setiap acara di Pantai Yoyo dan telah belajar banyak,” kata Johnson.

Sedangkan Chris Zaffis peselancar yang sebelumnya pernah menjuarai event di Sumbawa Barat tahun 2016 lalu, pada WSL kali ini hanya berada diurutan kedua untuk kategori Pria.Menurut Zaffis Sumbawa Barat tempat terbaik untuk Surfing.

“Saya sudah tiga kali berturut –turut ikut event selancar di Sumbawa Barat, ini merupakan tempat terbaik, Saya suka Indonesia, ombak dan orang-orangnya luar biasa.” pungkas Zaffis.

Baca Juga :  Keren Penampilan Penari KSB dalam Peringatan HUT RI ke-77 di Istana Negara

Pemberiaan penghargaan bagi pemenang West Sumbawa AMNT Pro disampaikan Senior Manager PT.AMNT Syafruddin Jarot. Dalam kesempatan ini Jarot sekaligus memberikan sambutan dan menutup secara resmi West Sumbawa AMNT Pro 2018.

Kejuaraan dunia selencar yang rencana akan menjadi agenda tahunan di Sumbawa Barat ini, dimulai 8 September lalu yang dibuka Bupati Sumbawa Barat, Dr.H.W Musyafirin,MM.

Untuk event tahun ini, diikuti 65 peserta yang berasal dari 12 negara.(K-I)

Berikut Hasil Lengkap WSL West Sumbawa AMNT Pro 2018

Pria:

1 Liam O’Brien (Aust)
2 Chris Zaffis (Aust)
3 Sheldon Simkus (Aust) &
Elliot Pairatta (NZ)

Wanita:

1 Vittoria Farmer (Aust)
2 Kailani Kusuma Johnson (Indonesia)
3. Taina Isquerdo (Ina) & Elizabeth Stockley (Aust)

Komentar

Komentar ditutup.