oleh

MXGP Samota Sumbawa Tak Butuh “Rara” Si Pawang Hujan

Sumbawa Barat – Kehebohan Pawang Hujan di arena Sirkuit MotoGP di Mandalika belum lama ini tak akan dijumpai di arena balapan Motocross MXGP Samota Sumbawa Besar di Rocket Motor Sirkuit.

National Press Officer Infront MXGP Poppy Senduk mengatakan, pawang hujan tidak diperlukan dalam MXGP sebab tidak berpengaruh dalam kelancaran balapan.

“ Untuk pawang hujan di MXGP ini tidak ada,tidak ada pengaruh,” katanya kepada KMC Media Group, saat Media Gathering di Sirkuit Rocket Motor Samota Sumbawa Besar, Kamis (16/6/2022).

Kemudin tentang persiapan MXGP, hingga menjelang H-9 Poppy menjelaskan semuanya berjalan lancar, khusus untuk sirkuit dipastikannya sudah rampung 100 persen, tinggal penataan dan penyempurnaan di sky box, paddock, VVIP, dan lainnya.

National Press Officer Infront MXGP Poppy Senduk

Sedangkan untuk tiket hingga malam Kamis, Poppy menyampaikan sudah terjual sekitar 21.000 tiket penonton.

“ Ini diperkirakan sudah bertambah, karena jumlah itu kami cek kemarin malam,”ujarnya.

Menyinggung soal menarik dari sirkuit Rocket Motor Samota ini, poppy menjelaskan sejak tikungan pertama setelah star tingkat elevasi sirkuit sudah berbeda dari sirkuit lainnya, dan ini menjadi hal yang menarik di MXGP Samota Sumbawa.

Poppy menjelaskan, Rocket motor sirkuit MXGP memiliki 9 jumping, panjang lintasan 1,8 kilometer dan akan diikuti 34 crosser dari 24 tim yang ada di 20 negara.

Sementara pantauan media siang tadi, nampak para pekerja lokal tengah memasang sekam di sekitar sirkuit, sementara nampak juga tenaga kerja asing sebagai operator alat berat melakukan finishing sekitar jumping khusus untuk safety area.(K1)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

5 komentar

  1. Ping-balik: ????????????????
  2. Ping-balik: ?????? ???????
  3. Ping-balik: ??????? 2024