Sumbawa Barat – Kesebelasan Persekobi Kota Bima sukses meraih poin penuh dalam laga perdana Liga 3 NTB Grup B di Gelanggang Olahraga (GOR) Lalu Magaparang Taliwang, Selasa (7/12/21).
Tidak tanggung-tanggung Muhammad Jalani dkk menang telak 5-1 atas Persisum Sumbawa di pertandingan pertama Grup B tersebut.
Dalam laga yang dipimpin wasit Ahwaz Muchtar asal Lombok Barat (Lobar) dan dibantu asisten wasit Sandi Firman (Lobar) dan Suhaeri Lombok Utara (KLU), Persekobi bermain ngotot sejak menit awal.
Hasilnya menit ke-3 Persekobi membuka keunggulan menjadi 1-0 melalui Muhammad Jalani.Kemudian memasuki pertengahan babak pertama Persekobi kembali menambah keunggulan masing-masing melalui kaki Haris Darmansyah dimenit ke-18 dan Muhammad Jalani dimenit ke-21.
Tertinggal 3-0 Persisum Sumbawa mencoba melakukan penekanan terhadap Persekobi, hasilnya selang dua menit pemain pengganti Fitrah Yudin yang masuk di menit ke-24 sukses memperkecil ketertinggalan menjadi 3-1 setelah di menit ke 25 berhasil mengelabui penjaga gawang Persekobi yang dikawal Junaidin.
Namun sayangnya gol balasan Persisum justru membuat Persekobi bermain lebih atraktif, kembali Muhammad Jalani membukukan gol ketiganya dalam laga ini dimenit ke-33, skor kemudian menjadi 4-I hingga babak pertama berakhir.
Dibabak kedua, baik Persekobi maupun Persisum bermain dalam tempo lambat, Kick off yang dimulai pukul 14.00 WITA nampaknya membuat stamina kedua tim berangsur drop, meski begitu silih berganti serangan tetap terjadi.
Namun keberuntungan dimiliki Persekobi dengan mampu mencuri peluang dibabak kedua ini, pemain depan Erik Irawan dimenit ke-60 sukses menambah keunggulan dan memaksa kiper kedua Persisum Suhaldi yang masuk dimenit ke-24 kembali memungut bola digawangnya, skor 5-1 untuk keunggulan Persekobi ini pun bertahahan hingga pluit panjang ditiupkan wasit Ahwaz Muchtar.
Menanggapi hasil ini, Sekretaris Tim Persekobi Ahmad Yani, S.Pd mengaku puas dengan kemenangan timnya, kemangan hari ini menurutnya menjadi pintu awal untuk meraih kemenangan berikutnya.
“ Target kami lolos di Grup B ini, dan masuk ke putaran berikutnya,kemenangan hari ini kami persembahkan kepada masyarakat Kota Bima atas dukungan dan terima kasih kepada Pemerintah Kota Bima dan Koni Kota Bima,”ungkap Ahmad Yani.
Sementara itu secara terpisah, mengomentari hasil pertandingan ini, Aman Muslimin Sekretaris Tim Persisum Sumbawa menyatakan keselamatan tim menjadi yang utama dan patut disyukuri meski timnya mengalami kekalahan.
Secara tekhnis ia mengakui anak buahnya dalam laga awal kemarin tampil kurang maksimal.
“ Kami akui persiapan kami di Liga 3 ini sangat minim, anak-anak juga masih grogi butuh jam terbang di kompetisi resmi seperti ini, namun dilaga selanjutkan Insya allah kami evaluasi dan usahakan minimal main imbang jangan banyak kebobolan,”demikian kata Aman Muslimin.(K2)
Komentar
Komentar ditutup.