oleh

Kapal Cepat Lintas Poto Tano – Labuhan Lombok Beroperasi Minggu Ini

Sumbawa Barat – Kabar gembira bagi anda yang suka bepergian, dalam pekan ini akan hadir alternatif pelayaran lintas selat alas dari Pelabuhan F3 di Poto Tano menuju Pelabuhan Lombok.

Yakni dengan hadirnya sarana transportasi Kapal Cepat milik perusahaan PT SSJP (PT Surya Samudra Jaya Perkasa) kerjasama dengan Perusda Sumbawa Barat dan Pemprov NTB.

Rencana pengoperasian kapal cepat yang sebelumnya beroperasi dari Pelabuhan Benete ke Pelabuhan Kayangan itu, sudah di programkan sejak Februari tahun 2020 lalu namun baru bisa terealisasi dalam pekan ini.

Baca Juga :

Kepala Dinas Perhubungan Sumbawa Barat, H. Abdul Hamid, S.Pd .,M.Pd mengatakan segala perijinan dermaga terutama dermaga F3 yang akan digunakan di Pulau Sumbawa (KSB) sudah siap, begitu juga kelengkapan perijinan lainnya termasuk standar operasional Kapal.

” Insya Allah Tanggal 9 September 2021, masyarakat sudah bisa menikmati sarana transportasi Kapal Cepat ini,” ujarnya disela-sela kunjungan kerja ke dermaga F3 kemarin, Minggu (5/9/2021) guna melihat dari dekat sandaran Kapal Cepat di dermaga tersebut.

Selain memastikan kesiapan Kapal Cepat, Hamid juga menyatakan kesiapan angkutan darat sarana transportasi umum menuju dermaga baik yang ada di KSB maupun di Lombok Timur.

Baca Juga :

” Untuk angkutan darat menuju dermaga kita sudah komunikasikan dengan asosiasi travel yang ada, kita sudah atur dan kami minta pihak terkait agar semua dilibatkan dan disiapkan secara matang,” katanya.

Ditempat yang sama Manager PT SSJP Widodo menyatakan kesiapan kapal cepat beroperasi, dikatakannya pihaknya menyiapkan 2 armada, namun untuk pengoperasiannya tergantung volume penumpang.

Untuk kapal cepat ukuran besar dijelaskannya berkapasitas 200 penumpang sedangkan yang satunya dibawah 100 penumpang.

Untuk faktor keselamatan Widodo memastikan semuanya aman, apalagi menurutnya kapal cepat miliknya memang sebelumnya didesain melintasi selat alas.

” Kita sudah pastikan dan uji coba kondisi laut selat alas ini dengan kapal cepat, semua kita pelajari situasinya.Nah untuk waktu pelayaran diperkirakan sekitar 40 menit sedangkan untuk jadwal pelayaran untuk awal 2 kali dalam sehari baik dari Sumbawa maupun Lombok,” demikian tambahnya.(K2)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

2 komentar