oleh

Ketua Koni KSB Dampingi Danrem, Beri Motivasi Petinju Lokal

KMCNews – Menghadapi Kejuaraan Nasional Tinju Amatir Danrem Cup 2019 di Taliwang, Danrem 162 Wira Bhakti, Kolonel Czi Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos. SH. M.Han, hari ini Jum’at (12/7/19), meninjau kesiapan petinju lokal di Sasana Tinju Notorius Taliwang.

Dalam kesempatan ini, Danrem 162/WB yang didampingi Ketua Koni Sumbawa Barat, H. Zaidul Bahri, SH dan Dandim Sumbawa Barat, menyaksikan dari dekat bagaimana proses latihan dan pembinaan yang dilakukan para Petinju lokal dibawah bimbingan Indah Dugi Cahyono ini.

Disela-sela menyaksikan Petinju latihan, Danrem nampak berdialog, dan berdiskusi dengan Indah Dugi Cahyono bersama Ketua Koni.

Seusai latihan, kemudian Petinju ini dikumpulkan lalu Danrem 162/WB sedikit memberikan motivasi dan wejangan, agar para Petinju lokal tetap semangat meraih prestasi dengan diselenggarakannya Kejurnas di Taliwang sebagai tuan rumah.

Sebelumnya Danrem 162/WB berjanji akan memberikan prioritas kedepan bagi Petinju lokal yang ingin berkarier menjadi prajurit TNI AD.
Seperti diketahui, sebanyak 4 Petinju dari Sasana Notorius KSB sejauh ini telah menjadi prajurit TNI AD setelah berhasil mengukir prestasi di ajang PON, Sea Games dan Asian Games.

Berikut Cuplikan Video Kunjungan Danrem 162/WB :

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *